1 Apr 2011

Blackberry Playbook, mampukah bersaing dengan Tablet Pad lainnya..???

Research in Motion (RIM), perusahaan telekomunikasi dan perangkat nirkabel asal Kanada, akhirnya secara resmi menetapkan tanggal 19 April 2011 secara resmi meluncurkan Playbook. Waktu peluncuran yang tinggal kurang dari satu bulan dipastikan akan membawa vendor produsen perangkat BlackBerry tersebut memasuki pertarungan sengit dengan Apple dan Google serta bebrapa Vendor lain yang menegeluarkan produk serupa atau Tablet Pad di pasar bebas. Blackberry Playbook ini datang dengan menggunakan Processor Dual Core yang berkekuatan 1 Ghz sebagai otaknya serta menggunakan Sistim Operasi Eklusif Blackberry

Untuk ukuran layan RIM memilih menggunakan layar berukuran 7 Inch pada Tablet mereka, menurut rencana Tablet tersebut akan dilepas dengan banderol harga sama dengan tablet iPAD 2 yang diluncurkan satu bulan sebelumnya, US$499 atau setara Rp. 4.9 juta jika kurs berada di kisaran Rp.9000 per $1 sedangkan untuk kapasitas 16GB, 32GB (US$599) dan 64GB (US$699). Bagi anda yang telah terbiasa menggunakan Blackberry tentu tidak merasa canggung lagi dikarenakan  Playbook ini memiliki fitur utama yang sanag mirip sekali dengan Smartphone besutan Blackberry lainnya dan tentu saja pemilik PlayBook juga akan membutuhkan akses pada Tablet ke perusahaan Kanada (RIM) agar tablet ini bisa bekerja dengan sepenuhnya. Layanan BlackBerry Messenger, email dan kalender akan bergantung pada BlackBerry Bridge ketika terhubung handset. Seperti dikutip techradar, hal ini hanya membuat tablet ini seperti monitor eksternal yang memiliki browser.
 

Tablet keluaran RIM ini akan dipasarkan di lebih dari 20.000 ritel dan toko online ketika diluncurkan. Perusahaan menargetkan penjualan tablet layar sentuh perdananya dapat mencapai kisaran 1-4 juta unit pada tahun ini. Ekspektasi ini jauh lebih rendah dibanding perjualan IPAD generasi pertama yang laku hingga 15 juta unit hanya dalam sembilan bulan penjualan pada 2010, dua sampai tiga kali lebih banyak dari yang diperkirakan pada analis. Bahkan, hingga akhir tahun ini tablet tersebut diperkirakan dapat terjual menembus angka 30 juta unit.
Share on :
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
© Copyright BANGDEX NEWS 2012 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.