Prandelli |
Tak diunggulkan di Polandia-Ukraina, Prandelli justru mampu
membawa Italia tampil mengejutkan dan melaju hingga ke partai puncak. Tapi
sayang penampilan Azzurri di laga puncak antiklimaks dan harus mengakui
keunggulan mutlak Spanyol.
Italia memang tampil mengesankan dan membuat Prandelli
bangga. Namun, pelatih 54 tahun itu merasa timnya tersebut sulit untuk meraih
gelar jika masih berkutat dengan kondisi seperti sekarang.
"Kami adalah negara tua, dengan ide lawas dan kami
harus punya kemauan untuk berubah. Kami datang ke turnamen ini dengan hasrat
untuk berubah dan kami harus punya kekuatan untuk yakin. Meskipun itu sulit,
kami harus menemukan caranya," tukas Prandelli di Football Italia.
"Kami sudah membangun tim nasional berdasarkan mental
klub. Tapi mungkin kami masih belum siap untuk memenangi PIala Eropa. Tapi
ketika kami punya keinginan untuk menang maka kami bisa menang lagi,"
sambungnya.
Kondisi yang dimaksudkan Prandelli adalah ia merasa
kurangnya dukungan dari klub serta Lega Calcio untuk dirinya bisa memantau para
pemainnya di klub. Selain itu pun ia menggaris bawahi soal pembinaan pemain
muda di Italia yang tertinggal jauh dari negara macam Spanyol atau Jerman, yang
dinilainya menghambat prestasi timnas level internasional.
"Kami harus menemukan para pemain yang punya potensial
untuk menggantikan tempat pemain seperti Andrea Pirlo, bahkan jika saya harus
berharap pemain yang sekarang bisa bermain dua tahun lagu lagi," tukasnya.
"Bersama dia, kami butuh pemain yang siap bermain dua
tahun lagi. Tapi bagaimana para pemain itu bisa berkembang jika para pemain
tersebut tidak mendapat kesempatan bermain di kompetisi Eropa."
"Kami ingin bekerja sama dengan para pemain itu dan
melihat perkembangan mereka dalam waktu dua bulan. Jika saya hanya punya waktu
tiga kali latihan bersama setiap dua bulan, maka saya tidak yakin bisa cukup
baik bekerja. Saya pelatih yang bekerja di atas lapangan."
"Kami harus merevolusi sepakbola Italia. Kami melawan
timnas Spanyol yang sudah bekerja secara konstan selama bertahun-tahun untuk
sebuah proyek," pungkasnya.